Politik pemerintahan

Wabup : 2023 Pemda Sumbawa Alokasikan 3,7 Miliar untuk Orong Telu

188
×

Wabup : 2023 Pemda Sumbawa Alokasikan 3,7 Miliar untuk Orong Telu

Sebarkan artikel ini

Sumbawa, Bintangtv.id- Tahun 2023 ini, Pemerintah Kabupaten Sumbawa telah mengalokasikan sekitar Rp 3,7 miliar untuk Kecamatan Orong Telu.

Hal tersebut diungkapkan langsung oleh Wakil Bupati Sumbawa, Hj Dewi Noviany, S.Pd,. M.Pd,. saat silaturrahim yang digelar di Masjid Baiturrahman Desa Senawang, Kecamatan Orong Telu, beberapa waktu lalu.

iklan

Menurut Wabup Novi sapaan akrabnya, pada tahun 2022, Pemerintah Kabupaten Sumbawa melalui OPD terkait telah merealisasikan anggaran sebesar Rp 1,6 miliyar untuk pengadaan sarana dan prasarana kesehatan dan transportasi di Kecamatan Orong Telu.

“Alhamdulillah, tahun 2022 kemarin, Pemda Sumbawa telah merealisasikan Rp 1,6 miliar untuk Orong Telu dan Tahun ini 2023, kita alokasikan lagi sekitar Rp 3,7 miliar,” terang Wabup dihadapan masyarakat Desa Senawang.

Untuk diketahui, Kehadiran Wabup Novi beserta rombongan ke Orong Telu selain melihat secara langsung realiasasi pembangunan, juga untuk mengetahui kendala dan hambatan yang dihadapi masyarakat.

Selain itu Wabup juga menyerahkan bantuan secara simbolis berupa uang tunai Rp 15 juta untuk pembangunan Masjid Baiturrahman Desa Senawang, Orong Telu.

“Kita membawa oleh-oleh berupa bantuan untuk Masjid sebesar Rp 15 juta, kipas angin, Al-Qur’an dan Tafsir serta paket sembako untuk para pengurus masjid. Semoga bantuan pemerintah ini dapat bermanfaat,” jelas Wabup. (01)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

iklan