Sumbawa, Bintangtv.id- Badan Pengawas Keuangan dan Pembangunan (BPKP) melakukan review terhadap pelaksanaan Program Hibah Air Limbah Setempat (HALS) Tahun 2023 di Desa Batu Tering, Kecamatan Moyo Hulu, Kabupaten Sumbawa.
Kepala Bidang Air Minum dan Sanitasi PUPR Kabupaten Sumbawa, Muhammad Sofyan, ST, menyambut kegiatan review ini dengan tujuan memastikan aspek keberfungsian, kemanfaatan, dan aspek teknis terkait jaringan sanitasi.
Sofyan menjelaskan bahwa tim review, selain melakukan wawancara langsung dengan pemilik rumah, juga memastikan kecocokan data saat pengusulan dengan realisasi kegiatan.
Program HALS Tahun 2023 mencakup 15 desa penerima manfaat dengan total 1.050 keluarga penerima manfaat (KPM) di Kabupaten Sumbawa. Tim review mengunjungi 5 desa dan mengambil sampel sebanyak 10-15 untuk memastikan semua aspek program terpenuhi.
“Program serupa juga diajukan untuk tahun anggaran 2024 dengan 1.000 KPM, dan Sofyan menegaskan bahwa pihaknya menunggu surat penetapan pemberian hibah untuk melanjutkan program tersebut,” imbuhnya.
Ketua tim Review BPKP, Tias Try Sulawaty, menyatakan bahwa kegiatan review ini bertujuan untuk memastikan kemanfaatan dan keberfungsian program.
“Kita wawancara langsung dan berkomunikasi dengan Kepala Keluarga penerima manfaat, salah satunya Bapak Salewang,” katanya.
Kepala Desa Batu Tering, Alwan Hidayat, menyampaikan terima kasih kepada dinas terkait atas program ini. Dia mengungkapkan harapannya agar program ini dapat berlanjut di desa mereka, dan berjanji untuk terus berkontribusi agar program dapat berkembang lebih baik ke depannya.
“Semoga hasil review BPKP dapat memberikan masukan positif dan berkelanjutan bagi pengembangan program Hibah Air Limbah Setempat di Desa Batu Tering,” pungkasnya. (01)