Umum

BKSDA, Kodim 1607/Sumbawa Rapat Koordinasi Penyelesaian Permasalahan Kawasan di Taman Nasional Moyo Satonda

511
×

BKSDA, Kodim 1607/Sumbawa Rapat Koordinasi Penyelesaian Permasalahan Kawasan di Taman Nasional Moyo Satonda

Sebarkan artikel ini
Sumbawa, Bintangtv.id- Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA), Kodim 1607/Sumbawa, serta instansi terkait menggelar Rapat Koordinasi Penyelesaian Permasalahan Kawasan di Taman Nasional Moyo Satonda di Hotel Transit, Jalan Garuda, Kelurahan Lempeh, Kabupaten Sumbawa.
“Rapat koordinasi ini bertujuan untuk membahas Taman Nasional Moyo Satonda yang akan menjadi bagian dari wisata di Sumbawa,” kata Kasdim 1607/ Sumbawa, Mayor Inf Dahlan, Rabu (20/09/2023).
Dikatakan, beberapa permasalahan dan dampak yang mungkin timbul dibahas dalam pertemuan ini. Selain itu, diharapkan ada kerjasama dan masukan dari seluruh stakeholder yang hadir untuk antisipasi dan penyelesaian permasalahan yang mungkin muncul di masa depan.
“Dukungan kami dari pihak Kodim 1607/Sumbawa terhadap program pemerintah,” katanya.
Ia menekankan pentingnya musyawarah bersama instansi terkait dan masyarakat setempat untuk mencegah miskomunikasi yang dapat menimbulkan masalah di kemudian hari.
“Kawasan Taman Nasional Moyo Satonda adalah aset penting untuk perkembangan Kabupaten Sumbawa. Semoga prosesnya berjalan lancar dan aman tanpa hambatan,” ungkap kasdim.
Dalam rapat koordinasi ini, diharapkan solusi-solusi konstruktif dapat dihasilkan untuk mengatasi permasalahan yang mungkin muncul dalam pengelolaan Kawasan Taman Nasional Moyo Satonda yang potensial menjadi daya tarik wisata Sumbawa.
Kegiatan ini dihadiri oleh sejumlah pejabat dan instansi, termasuk Kasi Wilayah III BPPHLH Jabal Nusra, Asisten II Pemda Kabupaten Sumbawa, Kajari Sumbawa, Kasdim 1607/Sumbawa, Kabagops Polres Sumbawa, Camat Labuhan Badas, Ditpolairud Daerah NTB, Danpos TNI-AL Badas, Kasat Pol PP Kabupaten Sumbawa, Danramil 1607-12/Moyo Hilir, serta sejumlah pejabat dari berbagai instansi terkait. (01)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *