Olahraga

26 Cabor Dukung Abdul Rafiq Calon Tunggal Ketua KONI Kabupaten Sumbawa

199
×

26 Cabor Dukung Abdul Rafiq Calon Tunggal Ketua KONI Kabupaten Sumbawa

Sebarkan artikel ini
Sumbawa, Bintangtv.id- Rapat Kerja Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Sumbawa, NTB, digelar Rabu malam (12/7/2023) di Olive Resto. Raker dihadiri Ketua KONI NTB, Pengurus KONI Sumbawa dan 29 Ketua atau perwakilan Cabor.
Rapat Pleno Raker tersebut dipimpin oleh Amiruddin, Sekretaris Panitia Raker Koni Sumbawa 2023. Diawali dengan penjelasan tata cara dan mekanisme maupun tata cara penjaringan serta persyaratan bakal  calon Ketua Umum KONI Sumbawa masa bakti 2023 -2027.
“Hasil Rapat kerja adalah menyepakati bahwa rakerda yang berjalan telah qourum karena sebanyak 29 Cabor hadir ketua Cabor atau  perwakilannya,” kata Amiruddin, Sekretaris Penitia Raker,  Kamis (13/07/2023).
Dari 29 ketua cabor yang hadir, sebanyak 26 menyatakan mendukung Abdul Rafiq SH sebagai calon Ketua Umum KONI Kabupaten Sumbawa.
“Atas hal tersebut peserta rapat akan membawa hal ini pada Musyawarah Olahraga Kabupaten Sumbawa yang akan digelar pada hari Kamis 13 Juli 2023,” katanya.
Peserta Musyawarah Olahraga Kabupaten Sumbawa harus membawa masing – masing mandat dari Ketua Cabor serta pemenuhan persyaratan pencalonan Ketua Umum KONI Sumbawa.
Anggota Bidang Hukum dan Organisasi KONI Provinsi NTB AKBP  Hurri Nugroho SH MH, menyampaikan bahwa dinamika yang terjadi spiritnya bagus berbeda dari Kabupaten lainnya.
“Kami selama ini kan mengawasi KONI se NTB, kami melihat di Sumbawa dinamikanya lain. Sebelumnya menyelesaikan permasalahan Dompu, Kota Bima Kabupaten Bima kemudian Lombok Timur,” ungkapnya.
Di Raker Sumbawa, kata AKBP Hurri, memang semangat spiritnya bagus, segala sesuatu bisa diselesaikan dengan semangat kekeluargaan, demikian juga semua tahapan proses sesuai dengan prosedurnya.
“Yah disini semua tahapan terlampaui dengan semangat masing-masing cabor itulah yang mempermudah dan disini tidak ada permasalahan  yang artinya semua tahapan terlaksana dan qourum hampir antara 80 sampai 90 % mendukung,” ungkapnya.
“Dan ini adalah pemilihan KONI yang cantik menurut saya, manis dan demokrainya kelihatan semu murni dari cabor.,” katanya lagi.
Hadir Ketua KONI Provinsi NTB Mori Hanafi,  Bupati Sumbawa Drs. H.Mahmud Abdullah, Kabid Organisasi KONI Provinsi  NTB Agus Hakim. (01)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *